Salah satunya adalah
George Washington mulai menjabat sebagai presiden pertama Amerika Serikat pada tahun 1789.
George Washington (lahir 22 Februari 1732 – 14 Desember 1799) adalah seorang jenderal dan negarawan yang dikenal sebagai salah satu Bapak Pendiri Amerika Serikat sekaligus presiden pertamanya dari tahun 1789 hingga 1797.
Baca juga: Mengenal Sejarah Hari Buruh yang Diperingati Setiap Tanggal 1 MeiIa memimpin pasukan Patriot selama Perang Revolusi Amerika dan berhasil mengantarkan mereka menuju pintu kemerdekaan dari Britania Raya. Ia juga mengepalai Konvensi Konstitusional 1787 yang mendirikan pemerintahan federal yang baru. Berkat kepemimpinannya selama perjuangan untuk memerdekakan Amerika Serikat, ia diberi gelar "Bapak Bangsa".
Washington lahir di keluarga kaya yang memiliki lahan tembakau dan budak di Koloni Virginia. Ia mendapatkan kesempatan untuk memperoleh pendidikan, dan saat ia berumur tujuh belas tahun, ia meniti karier yang sukses sebagai seorang pengukur lahan.
Ia lalu menjadi pemimpin milisi Virginia selama Perang Prancis dan Indian. Pada masa Perang Revolusi, ia dikirim sebagai utusan ke Kongres Kontinental, dan ia secara bulat terpilih sebagai panglima tertinggi Angkatan Darat Kontinental, dan ia berhasil memperoleh kemenangan dalam Pengepungan Yorktown yang mengakhiri perang tersebut. Pada tahun 1783, ketika kemenangan sudah di depan mata, ia mundur dari jabatannya sebagai panglima tertinggi.
Washington terpilih secara bulat sebagai Presiden Amerika Serikat oleh kolese elektoral dalam dua pemilu nasional pertama. Ia berusaha mendirikan pemerintahan yang kuat dan kaya, dan ia bisa tetap berperilaku adil dalam menengahi persaingan antara Thomas Jefferson dan Alexander Hamilton.
Setelah meletusnya Revolusi Prancis, Washington menyatakan kenetralan negaranya dan pada saat yang sama juga mendukung Perjanjian Jay yang kontroversial. Masa jabatannya sebagai presiden telah meninggalkan berbagai kebiasaan yang masih dilanjutkan oleh presiden-presiden berikutnya. Pidato Perpisahan Washington dianggap sebagai salah satu pernyataan yang paling berpengaruh perihal republikanisme.
Ia terlahir di sebuah masyarakat yang terbiasa dengan tenaga kerja budak, sehingga ia memiliki banyak budak, tetapi ia semakin lama semakin merasa terganggu dengan kelompok-kelompok perbudakan dan bahkan ia membebaskan budak-budaknya di dalam wasiatnya. Ia adalah anggota Gereja Anglikan dan organisasi rahasia Freemasonry. Ia menyerukan toleransi terhadap semua agama saat ia masih menjadi jenderal dan presiden.
Setelah kematiannya, Washington dikenang dengan berbagai cara, seperti dalam bentuk monumen, karya seni, nama tempat, prangko, dan mata uang. Para ahli juga menganggapnya sebagai salah satu presiden Amerika Serikat terbaik sepanjang masa.
Berikut daftar sejarah lainnya tanggal 30 April, seperti dilansir dari Wikipedia:1492 Spanyol memberi izin berlayar pada Christopher Columbus.
1786William Herschel menemukan galaksi NGC 5566.
1789George Washington mulai menjabat sebagai presiden pertama Amerika Serikat.
1803Amerika Serikat membeli Louisiana seharga $15 juta dari Prancis.
1838Nikaragua memproklamirkan kemerdekaannya dari Federasi Amerika Tengah.
1900Hawaii menjadi teritori Amerika Serikat.
1927Mary Pickford menjadi selebritas pertama yang membuat cetak telapak kaki di Grauman's Chinese Theater, Hollywood.
1937Perempuan di Filipina memperoleh hak untuk memilih.
1938Tokoh kartun terkenal Bugs Bunny untuk pertama kalinya muncul dalam film Porky's Hare Hunt.
1938Untuk pertama kalinya, Final Piala FA antara Huddersfield Town dan Preston North End disiarkan melalui televisi.
1939Stasiun televisi NBC mulai mengudara di New York City, AS.
1945Perang Dunia II: Adolf Hitler dan Eva Braun bunuh diri setelah menikah 1 hari sebelumnya. Pasukan Soviet mengibarkan bendera kemenangan di Gedung Reichstag.
1948Organisasi Negara-Negara Amerika didirikan di Bogotá, Colombia.
1966Gereja Setan didirikan di San Francisco, California.
1975Perang Vietnam:Kota Saigon di Vietnam Selatan ditaklukkan kaum Viet Cong.Perang Vietnam secara resmi berakhir dengan penyerahan tanpa syarat Presiden Vietnam Selatan Duong Van Minh.
1980Ratu Belanda, Juliana, menyerahkan takhta kerajaan kepada puterinya, Beatrix.
1994Pembalap rookie Formula Satu Roland Ratzenberger tewas dalam sebuah kecelakaan saat kualifikasi GP San Marino di Imola.
1995Presiden Amerika Serikat Bill Clinton menjadi presiden AS pertama yang berkunjung ke Irlandia Utara.
1999Kamboja menjadi anggota ASEAN ke-10.
2009Tujuh orang tewas dan 17 lainnya cedera saat perayaan Hari Ratu di Apeldoorn, Belanda, dalam upaya percobaan pembunuhan terhadap Ratu Beatrix.
2013Ratu Belanda, Beatrix, menyerahkan takhta kerajaan kepada puteranya, Raja Willem-Alexander.
2022Hari terakhir siaran televisi analog untuk 4 wilayah layanan dan 8 kabupaten/kota di Indonesia, antara lain Kota Dumai, Kabupaten Kepulauan Meranti, Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Timor Tengah Utara, Kabupaten Belu, Kabupaten Malaka, Kota Sorong dan Kabupaten Sorong.
Murianews, Kudus – Ada beragam catatan sejarah dan momen penting yang terjadi pada tanggal 30 April dari tahun ke tahun. Selain dari dalam negeri, ada banyak catatan sejarah yang terjadi di berbagai negara lainnya.
Salah satunya adalah
George Washington mulai menjabat sebagai presiden pertama Amerika Serikat pada tahun 1789.
George Washington (lahir 22 Februari 1732 – 14 Desember 1799) adalah seorang jenderal dan negarawan yang dikenal sebagai salah satu Bapak Pendiri Amerika Serikat sekaligus presiden pertamanya dari tahun 1789 hingga 1797.
Baca juga: Mengenal Sejarah Hari Buruh yang Diperingati Setiap Tanggal 1 Mei
Ia memimpin pasukan Patriot selama Perang Revolusi Amerika dan berhasil mengantarkan mereka menuju pintu kemerdekaan dari Britania Raya. Ia juga mengepalai Konvensi Konstitusional 1787 yang mendirikan pemerintahan federal yang baru. Berkat kepemimpinannya selama perjuangan untuk memerdekakan Amerika Serikat, ia diberi gelar "Bapak Bangsa".
Washington lahir di keluarga kaya yang memiliki lahan tembakau dan budak di Koloni Virginia. Ia mendapatkan kesempatan untuk memperoleh pendidikan, dan saat ia berumur tujuh belas tahun, ia meniti karier yang sukses sebagai seorang pengukur lahan.
Ia lalu menjadi pemimpin milisi Virginia selama Perang Prancis dan Indian. Pada masa Perang Revolusi, ia dikirim sebagai utusan ke Kongres Kontinental, dan ia secara bulat terpilih sebagai panglima tertinggi Angkatan Darat Kontinental, dan ia berhasil memperoleh kemenangan dalam Pengepungan Yorktown yang mengakhiri perang tersebut. Pada tahun 1783, ketika kemenangan sudah di depan mata, ia mundur dari jabatannya sebagai panglima tertinggi.
Washington terpilih secara bulat sebagai Presiden Amerika Serikat oleh kolese elektoral dalam dua pemilu nasional pertama. Ia berusaha mendirikan pemerintahan yang kuat dan kaya, dan ia bisa tetap berperilaku adil dalam menengahi persaingan antara Thomas Jefferson dan Alexander Hamilton.
Setelah meletusnya Revolusi Prancis, Washington menyatakan kenetralan negaranya dan pada saat yang sama juga mendukung Perjanjian Jay yang kontroversial. Masa jabatannya sebagai presiden telah meninggalkan berbagai kebiasaan yang masih dilanjutkan oleh presiden-presiden berikutnya. Pidato Perpisahan Washington dianggap sebagai salah satu pernyataan yang paling berpengaruh perihal republikanisme.
Ia terlahir di sebuah masyarakat yang terbiasa dengan tenaga kerja budak, sehingga ia memiliki banyak budak, tetapi ia semakin lama semakin merasa terganggu dengan kelompok-kelompok perbudakan dan bahkan ia membebaskan budak-budaknya di dalam wasiatnya. Ia adalah anggota Gereja Anglikan dan organisasi rahasia Freemasonry. Ia menyerukan toleransi terhadap semua agama saat ia masih menjadi jenderal dan presiden.
Setelah kematiannya, Washington dikenang dengan berbagai cara, seperti dalam bentuk monumen, karya seni, nama tempat, prangko, dan mata uang. Para ahli juga menganggapnya sebagai salah satu presiden Amerika Serikat terbaik sepanjang masa.
Berikut daftar sejarah lainnya tanggal 30 April, seperti dilansir dari Wikipedia:
1492
Spanyol memberi izin berlayar pada Christopher Columbus.
1786
William Herschel menemukan galaksi NGC 5566.
1789
George Washington mulai menjabat sebagai presiden pertama Amerika Serikat.
1803
Amerika Serikat membeli Louisiana seharga $15 juta dari Prancis.
1838
Nikaragua memproklamirkan kemerdekaannya dari Federasi Amerika Tengah.
1900
Hawaii menjadi teritori Amerika Serikat.
1927
Mary Pickford menjadi selebritas pertama yang membuat cetak telapak kaki di Grauman's Chinese Theater, Hollywood.
1937
Perempuan di Filipina memperoleh hak untuk memilih.
1938
Tokoh kartun terkenal Bugs Bunny untuk pertama kalinya muncul dalam film Porky's Hare Hunt.
1938
Untuk pertama kalinya, Final Piala FA antara Huddersfield Town dan Preston North End disiarkan melalui televisi.
1939
Stasiun televisi NBC mulai mengudara di New York City, AS.
1945
Perang Dunia II: Adolf Hitler dan Eva Braun bunuh diri setelah menikah 1 hari sebelumnya. Pasukan Soviet mengibarkan bendera kemenangan di Gedung Reichstag.
1948
Organisasi Negara-Negara Amerika didirikan di Bogotá, Colombia.
1966
Gereja Setan didirikan di San Francisco, California.
1975
Perang Vietnam:
Kota Saigon di Vietnam Selatan ditaklukkan kaum Viet Cong.
Perang Vietnam secara resmi berakhir dengan penyerahan tanpa syarat Presiden Vietnam Selatan Duong Van Minh.
1980
Ratu Belanda, Juliana, menyerahkan takhta kerajaan kepada puterinya, Beatrix.
1994
Pembalap rookie Formula Satu Roland Ratzenberger tewas dalam sebuah kecelakaan saat kualifikasi GP San Marino di Imola.
1995
Presiden Amerika Serikat Bill Clinton menjadi presiden AS pertama yang berkunjung ke Irlandia Utara.
1999
Kamboja menjadi anggota ASEAN ke-10.
2009
Tujuh orang tewas dan 17 lainnya cedera saat perayaan Hari Ratu di Apeldoorn, Belanda, dalam upaya percobaan pembunuhan terhadap Ratu Beatrix.
2013
Ratu Belanda, Beatrix, menyerahkan takhta kerajaan kepada puteranya, Raja Willem-Alexander.
2022
Hari terakhir siaran televisi analog untuk 4 wilayah layanan dan 8 kabupaten/kota di Indonesia, antara lain Kota Dumai, Kabupaten Kepulauan Meranti, Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Timor Tengah Utara, Kabupaten Belu, Kabupaten Malaka, Kota Sorong dan Kabupaten Sorong.