Jumat, 21 November 2025


Salah satunya adalah Facebook, jaringan sosial daring yang terkenal, didirikan oleh Mark Zuckerberg tahun 2004. Facebook (populer disingkat FB) adalah media sosial dan layanan jejaring sosial daring Amerika yang dimiliki oleh Meta Platforms.

Didirikan pada tahun 2004 oleh Mark Zuckerberg dengan sesama siswa Harvard College dan teman sekamar Eduardo Saverin, Andrew McCollum, Dustin Moskovitz, dan Chris Hughes, namanya berasal dari direktori buku wajah (face book) yang sering diberikan kepada mahasiswa Amerika.

Baca juga: Catatan Sejarah dan Momen Penting Tanggal 3 Februari, Ini Daftarnya

Keanggotaan awalnya terbatas pada mahasiswa Harvard, secara bertahap berkembang ke universitas Amerika Utara lainnya, dan sejak 2006, siapa pun yang berusia di atas 13 tahun. Pada tahun 2020, Facebook mengklaim 2,8 miliar pengguna aktif bulanan, dan menempati peringkat ketujuh dalam penggunaan internet global. Facebook merupakan aplikasi seluler tahun 2010-an paling banyak diunduh.

Facebook dapat diakses dari perangkat dengan konektivitas internet, seperti komputer, laptop dan ponsel pintar. Setelah mendaftar, pengguna dapat membuat profil yang mengungkapkan informasi tentang diri mereka sendiri. Mereka dapat memposting teks, foto, dan multimedia yang dibagikan dengan pengguna lain yang telah setuju untuk berteman dan mengikuti teman mereka, atau dengan privasi yang berbeda di lingkup publik.

Pengguna juga dapat berkomunikasi secara langsung satu sama lain dengan Facebook Messenger, bergabung dengan grup dengan minat yang sama, dan menerima pemberitahuan tentang aktivitas teman dan halaman Facebook yang mereka ikuti.

Pada Oktober 2021, pemilik mengubah nama perusahaannya menjadi Meta Platforms, atau hanya "Meta", karena mengalihkan fokusnya untuk membangun "metamesta". Perubahan ini tidak memengaruhi nama layanan jejaring sosial Facebook itu sendiri, melainkan mirip dengan pembuatan Alphabet sebagai perusahaan induk Google pada 2015 silam.

Berikut daftar sejarah lainnya tanggal 4 Februari, seperti dilansir dari Wikipedia:

634

Pertempuran Dathinah: pasukan Khulafaur Rashidin dipimpin Yazid bin Abu Sufyan mengalahkan pasukan Byzantium yang lebih banyak jumlahnya di dekat Gaza di Palestina.

960

Penobatan Zhao Kuangyin sebagai Kaisar Song Taizu, mengawali periode kekuasaan Dinasti Song di China yang berlangsung selama 3 abad.

1169

Gempa kuat mengguncang pantai Ionia di Sicily, menyebabkan 10 ribuan korban jiwa dan luka-luka, terutama di Catania.

1703

Di Edo (sekarang Tokyo), 46 dari 47 Ronin melakukan seppuku (ritual bunuh diri) sebagai imbalan atas pembalasan kematian tuan mereka.

1758

Macapá, Brasil didirikan.

1789

George Washington dengan suara bulat terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat yang pertama oleh Lembaga Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden AS.

1794

Parlemen Prancis menghapus perbudakan di seluruh wilayah Republik Pertama Prancis. Namun kembali diterapkan di Hindia Barat Prancis pada tahun 1802.

1797

Gempa Riobamba mengguncang Ekuador, menelan 40,000 korban.

1859

Constantin von Tischendorf menemukan Codex Sinaiticus, sebuah manuskrip Perjanjian Lama abad ke-4, di dalam sebuah biara pada kaki Gunung Sinai, Mesir.

1899

Dimulainya Perang Filipina-Amerika.

1932

Perang Tiongkok-Jepang Kedua: Harbin, Manchuria, jatuh ke Jepang.

1936

Radium menjadi elemen radioaktif pertama yang dibuat secara sintetis.

1945

Perang Dunia II: Tentara British Indian Army dan Angkatan Darat Kekaisaran Jepang memulai serangkaian pertempuran yang dikenal sebagai Pertempuran Pokoku dan Operasi Sungai Irrawaddy.

1948
Ceylon (kemudian berganti nama menjadi Sri Lanka) menjadi merdeka dalam Negara-Negara Persemakmuran Inggris.1966Pesawat All Nippon Airways Penerbangan 60 tercebur ke laut di Teluk Tokyo, Jepang dan menewaskan 133 orang.1966Barbie dibuat pertama kali.1967Program Lunar Orbiter: Lunar Orbiter 3 lepas landas dari Launch Complex 13 di Cape Canaveral, Florida, Amerika Serikat dengan misi mengidentifikasi tempat-tempat pendaratan di Bulan yang memungkinkan untuk wahana antariksa Surveyor dan Apollo.1974Pemboman bus M62: Anggota IRA (Irish Republican Army) meledakkan sebuah bom yang membawa personel British Armed Forces yang sedang cuti di Yorkshire, Inggris. 9 prajurit dan 3 warga sipil tewas.1975Gempa bumi berkekuatan 7.3 dalam skala Richter terjadi di Haicheng, Liaoning, China.1976Gempa bumi di Guatemala dan Honduras menewaskan lebih dari 22,000 orang.1980Ayatollah Ruhollah Khomeini menunjuk Abolhassan Banisadr sebagai Presiden Iran.1992Kudeta dipimpin Hugo Chávez menumbangkan Presiden Venezuela Carlos Andrés Pérez.1996Badai salju hebat melumpuhkan Midwest Amerika Serikat, Milwaukee, Wisconsin dan sekitarnya mencatat rekor suhu terendah, −26 °F (−32.2 °C)1997Dalam penerbangan ke Lebanon, 2 helikopter angkut pasukan Sikorsky CH-53 IDF saling bertabrakan di udara di utara Galilea, Israel dan menewaskan 73 orang.1998Gempa bumi berkekuatan 6.1 dalam Skala Richter di Afghanistan Timur Laut menewaskan lebih dari 5.000 orang.1999Imigran Afrika Barat Amadou Diallo yang tidak bersenjata ditembak mati oleh 4 orang polisi New York City berpakaian preman dalam sebuah pengintaian yang tidak berhubungan, menyulut isu rasial di kota tersebut.2003Warga Hindu Bangladesh mengumumkan kemerdekaan negara Republik Bangabhumi dari Bangladesh.2003Republik Federal Yugoslavia secara resmi berganti nama menjadi Serbia dan Montenegro dan mengadopsi konstitusi baru.2004Facebook, jaringan sosial daring yang terkenal, didirikan oleh Mark Zuckerberg.  Penulis: Dani AgusEditor: Dani AgusSumber: wikipedia.org

Baca Juga

Komentar

Terpopuler