Kamis, 1 Mei 2025

Selain itu, fitur lain yang tak kalah penting adalah pemantauan untuk Kenaikan Pangkat. ASN yang mengajukan usulan kenaikan pangkat dapat menggunakan MOLA BKN untuk melacak perkembangan status usulan mereka.

Sistem ini juga memberikan kemudahan dalam proses Mutasi atau Pindah Instansi. ASN yang ingin berpindah tempat kerja dapat memantau proses mutasi mereka secara real-time.

MOLA BKN juga menyediakan fitur untuk memantau proses Pemberhentian sebagai ASN. Bagi ASN yang mungkin harus menghadapi situasi ini, MOLA BKN memberikan transparansi dan informasi yang jelas mengenai langkah-langkah yang harus diambil.

Cara Menggunakan MOLA BKN untuk Cek Status Penetapan NI PPPK.

Untuk mengetahui status pentepan NI PPPK melalui MOLA BKN, berikut langkah-langkah yang perlu Anda lakukan:

Kunjungi situs Monitoring Layanan BKN di monitoring-siasn.bkn.go.id.

Pilih layanan penetapan NIP / NI PPPK

Masukkan tahun periode dan nomor peserta serta kode pengaman yang ada dalam satu laman tersebut.

Lalu kemudian hasilnya statusnya akan masuk ke emai yang sudah terdaftar.

 

  • 1
  • 2

Komentar

Terpopuler