Rabu, 19 November 2025

Murianews, Kudus – Ada beragam catatan sejarah dan momen penting yang terjadi pada tanggal 12 November dari tahun ke tahun. Selain dari dalam negeri, ada banyak catatan sejarah yang terjadi di berbagai negara lainnya.

Salah satunya adalah peringatan Hari Pneumonia Sedunia atau World Pneumonia Day pertama tahun 2009.

Hari Pneumonia Sedunia adalah sebuah hari peringatan yang diadakan pada setiap tanggal 12 November dengan tujuan menyebarluaskankan kesadaran untuk memahami perlunya bersatu dan menuntut tindakan dalam memerangi penyakit pneumonia.

Koalisi Global Melawan Pneumonia Anak memperingati Hari Pneumonia Sedunia yang pertama pada tahun 2009. Tujuannya adalah untuk menyampaikan fakta-fakta mengenai keparahan pneumonia kepada masyarakat dan untuk menarik perhatian dunia terhadap kondisi pneumonia yang terabaikan.

Hari tersebut diperingati dengan moto umum ”Paru-paru Sehat untuk Semua”, dan ini telah dipertahankan sejak Hari Pneumonia Sedunia pertama pada tahun 2009. Penambahan pada moto tersebut bertemakan kampanye yang sedang berjalan, termasuk memberikan perlindungan yang cukup terhadap penyakit ini dan membuat pusat-pusat perawatan dapat diakses oleh orang-orang yang menderita penyakit tersebut.

Pada tahun 2013, WHO dan UNICEF meluncurkan Rencana Aksi Global Terpadu untuk Pencegahan dan Pengendalian Pneumonia dan Diare. Empat tahun ke depan dalam upaya untuk membangun sebanyak mungkin kontrol atas Pneumonia dan Diare, kemitraan publik-swasta pertama untuk mendukung pemerintah mencapai Rencana Aksi Global untuk Pneumonia dan Diare (G.A.P.P.D.) dibuat dengan nama ”Setiap Nafas Berharga”.

Berikut daftar sejarah lainnya tanggal 12 November, seperti dilansir dari Wikipedia:

1718

Meninggalnya Christoffel van Swoll, Gubernur-Jendral Hindia Belanda (l .1663)

1945

Soedirman terpilih menjadi Panglima Besar TKR / Panglima Angkatan Perang RI pertama dan termuda melalui Konferensi TKR.

1968

Guinea Khatulistiwa menjadi anggota PBB.

1975

Komoro menjadi anggota PBB.

1991

Insiden Dili: Insiden Baku Tembak antara Tentara Indonesia dengan Mayarakat Sipil Timor Timur; 271 orang tewas.

1996

Insiden Benturan Saudi Arabian Airlines Penerbangan 763 denan Air Kazakhstan Penerbangan 1907. Tabrakan di atas udara Charki Dadhi. Musibah pesawat terburuk dalam sejarah India. 349 orang tewas.

1998

Bentrokan dengan aparat keamanan di jalan Sudirman dalam demonstrasi menentang Sidang Istimewa MPR. Seorang pelajar, Lukman Firdaus tewas.

2001

Pasukan Taliban meninggalkan Kabul, ibu kota Afganistan.

Komentar

Terpopuler