Minggu, 19 Januari 2025

Satu Alumni KKO SMPN 3 Kudus Direkrut Persik Kediri untuk Liga 1

Vega Ma'arijil Ula
Kamis, 6 Juni 2024 15:33:00
Satu Alumni KKO SMPN 3 Kudus Direkrut Persik Kediri untuk Liga 1
Husna Al Malik saat menyabet Best Young Player bulan Agustus untuk kompetisi Liga 1. (Istimewa/Instagram @OfficialPersikabo).

Murianews, Kudus – Alumni dari Kelas Khusus Olahraga (KKO) SMPN 3 Kudus, Jawa Tengah bernama Husna Al Malik menorehkan prestasi apik. Husna direkrut oleh Persik Kediri untuk kompetisi Liga 1 musim 2024/2025.

Kabar bergabungnya Husna dengan Persik Kediri dibenarkan oleh Pelatih KKO SMPN 3 Kudus Cucun Sulistyo. Dia menjelaskan, sebelum bergabung dengan Persik Kediri, mantan anak didiknya itu pernah berseragam Persikabo.

”Dua musim sebelumnya mulai tahun 2022 bergabung dengan Persikabo. Kemudian bergabung ke Persik Kediri untuk Liga 1 musim 2024/2025,” katanya, Kamis (6/6/2024).

Cucun saat dikonfirmasi Murianews.com mengaku bangga dengan anak asuhnya itu. Dirinya pernah bersama dengan Husna saat berjuang untuk Persiku Junior di tahun 2017 silam.

”Pastinya bangga ada lulusan KKO SMPN 3 Kudus bisa bermain di kompetisi Liga 1,” sambungnya.

Husna juga pernah membela Diklat Putra Kudus yang bertanding di Kejuaraan Piala Menpora di tahun 2014. Saat itu dirinya bersama rekannya terhenti di fase grup.

Cucun memiliki penilaian yang baik untuk Husna yang berprofesi sebagai seorang kiper. Menurutnya, kemampuan reflek dari Husna terbilang bagus.

”Cara dia membaca situasi di pertandingan juga bagus. Antisipasi bola silangnya juga bagus. Postur tubuhnya juga mendukung,” terangnya.

Tak berhenti di situ, Cucun menilai sosok Husna merupakan pribadi yang ambisius. Selain itu juga mau menambah porsi latihan.

”Selalu mau memperbaiki performanya. Keinginan dia untuk lebih baik itu selalu ada,” ujarnya.

Di sekolah, sepengetahuannya Husna merupakan pribadi yang santun, dekat dengan guru, dan memiliki nilai akademik yang bagus.

Cucun juga mengetahui anak didiknya itu pernah menyabet Best Young Player bulan Agustus untuk kompetisi Liga 1. Saat itu Husna masih berseragam Persikabo.

”Pernah meraih gelar Best Young Player bulan Agustus untuk kompetisi Liga 1. Artinya dia memiliki potensi yang bagus,” jelas Cucun.

Cucun berharap Husna terus berkembang lebih baik lagi. Raihan prestasi dari Husna ini diharapkan dapat memberikan motivasi bagi adik kelasnya di SMPN 3 Kudus.

”Harapan kami prestasi Husna ini bisa menjadi pemacu bagi adik-adiknya untuk berprestasi ke level yang lebih tinggi lagi,” imbuhnya.

Editor: Dani Agus

Komentar