UMKU Jalin Kerja Sama Internasional dengan Universitas Malaysia
Muhamad Fatkhul Huda
Kamis, 8 Agustus 2024 17:11:00
Murianews, Kudus – Universitas Muhamadiyah Kudus (UMKU) menandatangani kerja sama dengan Universiti Malaysia Kelantan Malaysia (UMKM) pada Selasa (6/8/2024). Penandatanganan ini dilakukan di Semarang tepatnya di Universitas Muhammadiyah Semarang.
Rektor UMKU Edy Soesanto menyatakan kerja sama ini untuk meningkatkan kegiatan riset dan mobilitas mahasiswa. Selain itu, riset tersebut juga bisa diikuti oleh mahasiswa maupun dosen dari kedua kampus.
”Mahasiswa UMKU juga bisa lulus menggunakan jurnal hasil riset tersebut. Jadi, penelitian ini bisa menjadi kesempatan bagi mahasiswa. Bagi dosen, hal ini bisa dijadikan sebagai upaya pengabdian,” katanya kepada Murianews.com, Kamis (8/8/2024).
Kemudian, terkait pertukaran mahasiswa akan dibuat seperti tur. Mahasiswa akan diajak untuk berkunjung ke masing-masing kampus.
”Kegiatan ini bisa menjadi ajang untuk para mahasiswa saling berbagi pengetahuan dan pengalaman. Mahasiswa UMKU tur ke sana untuk berbicara tentang kultur di Kudus begitu pun sebaliknya,” ujarnya.
Selain itu, kerja sama dibangun untuk melaksanakan lomba-lomba internasional. Lomba tersebut hanya bisa diikuti oleh kampus yang sudah menjalin kerja sama dengan dua kampus tersebut.
Edy mengutarakan, kerja sama ini penting untuk membangun sinergi internasional. Dengan demikian, UMKU bisa terus berkembang dan lebih maju lagi.
”Semisal riset perlu memperhatikan inovasi-inovasi. Perkembangan riset di UMK Malaysia bisa dipelajari dan diterapkan di UMKU. Begitu pula dengan UMK Malaysia, bisa melihat inovasi yang ada di UMKU dan di kembangkan di sana,” terangnya
Hal ini juga ditujukan untuk meningkatkan reputasi dari kampus. Sebelumnya sudah banyak kerja sama internasional yang dilakukan oleh UMKU.
”Harapannya dengan adanya kerja sama ini bisa memberikan dampak positif bagi masyarakat,” harapnya.
Editor: Supriyadi



